Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PK PMII Alghorizm IKIP WIDYA DARMA Banyuates Cabang Surabaya Resmi Dilantik.


Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Alghorizm Ikip Widya Darma Banyuates resmi dilantik di Gedung utama Arab Wing's Jl. Raya Jatra Timur Banyuates, Senin (25/11/2019).

Prosesi pelantikan Ini dihadiri oleh Ketua Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Banyuates, Kh. Mukhlisul Amal, Abd. Rohman selaku ketua umum PC PMII Sampang, IPNU IPPNU Banyuates.
Terlihat juga ada dua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sampang dapil IV, Mustaqim yang tak lain adalah alumni PMII Alghorizm itu sendiri Dan Haminuddin, serta Kader PMII se-kabupaten Sampang.

Dalam kegiatan yang mengusung Tema "Refleksi hari pahlawan: Melahirkan pemimpin yang berintegritas, berakhlaqul karimah, Dan berintelektual" Itu menetapkan sahabat Abd. Syakur sebagai ketua Komisariat PMII Alghorizm masa khidmat 2019-2020.

Abdus Syakur selaku ketua Komisariat yang baru menyampaikan bahwa acara pelantikan ini di kemas dengan acara  Maulid Nabi Dan Hari Palawan sekaligus memperingati Hari Guru yang bertepatan di bulan November ini. Syakur sapaan akrabnya, berharap di bawah kepemimpinannya, para pengurus yang di lantik Hari ini bisa menjadi generasi para pahlawan yang telah mendahuluinya.

“Pelantikan pada kali ini memang sengaja kami selengarakan bertepatan dengan Hari Guru Dan Refleksi Hari Pahlawan Dan sekaligus Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Agar kami semua dapat mengenang jasa para pejuang Agama Dan Negara, sehingga kita dapat Meneruskan Perjuangan Mereka”, ujar Syakur.

Dewan perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sahabat Mustaqim selaku Mentan Ketua Komisariat pertama PMII Alghorizm ini, dalam sambutannya dapat kami simpulkan bahwa, dalam berorganisasi itu yang terpenting adalah kerjasamanya dan tidak mencari kehormatan. Karena semua itu akan menjadi benalu Dalam organisasi bila tidak Di hindari.

"Perlu di ingat oleh Ketua Komisariat Dan semua pengurus yang sudah di lantik Bahwa Kecerdasan yang tidak terorganisir Dapat di kalahkan oleh Kebodohan yang ter Organisir.
Dan saya tegaskan untuk kerjasamanya, jangan mencari kehormatan di PMII. Karena hal itu akan menjadi benalu", tegas Mustaqim.


Reporter: M. Nadhor
Editor     : Husairi
Rasernews
Rasernews Dzikir, Fikir, Amal Sholeh